My Sponsor


Berdakwah di Dunia Maya


Berdakwah di Dunia Maya - Sobat aldyfaiz yang dimuliakan oleh Allah SWT , kalo kita renungkan di jaman serba canggih ini, dakwah bisa disampaikan dengan banyak cara . Bahkan dirasa cukup efektif juga lewat dunia maya. Meski sebagai penunjang, tapi efeknya bisa sangat dahsyat. Apalagi kini internet jadi ‘ makanan ’ sehari-hari bagi penduduk kota . 

Pembaca setia aldyfaiz, di sini saya ingin ngajak kamu semua untuk memanfaatkan teknologi itu dalam menunjang dakwah kita. Sebab, dakwah itu sendiri kan artinya menyampaikan . Nah, sarana untuk menyampaikannya bisa dengan lisan, bisa juga dengan tulisan. Dakwah via tulisan, bisa dengan memanfaatkan SMS, bisa via e-mail, dan tentunya bisa juga dengan menampilkan tulisan kita di website ( Seperti yang saya lakukan saat ini ) . Para Pembaca ? , tentu para pengunjung website ( bukan pengunjung dukun, halah, lebay! ).

Nggak usah khawatir, sekarang internet udah jadi kebutuhan harian sebagian besar masyarakat perkotaan. Sehingga mereka akan senantiasa mencari informasi apa pun dari internet. Saat ini, jutaan website dan blog udah wara-wiri di dunia maya, Menawarkan banyak gagasan dan ide. Termasuk menampilkan ragam foto,info dan bisnis online. Banyak website dan blog yang menjadi penyambung kemaksiatan dan kejahatan, tapi nggak sedikit juga website yang menyampaikan hal yang bermanfaat untuk kehidupan dan juga menyampaikan dakwah Islam. Percayalah sobat ! 

Kalo pengen bukti, silakan geber mesin pencari mbah Google untuk mencari website berisi informasi Islam. Insya Allah banyak. Ada yang memang komersial seperti situs berita Islam, tapi banyak juga informasi Islam yang dipajang di situs pribadi dan bebas iklan. Semuanya bisa diakses. Artinya, kalo kita majang pesan-pesan dakwah di website, insya Allah akan dibaca banyak orang. Nah, siapa tahu informasi dakwah yang kita tampilkan di website tersebut akan bermanfaat dan bukan tak mungkin pula jika kemudian menyadarkan orang untuk gemar berbuat kebaikan dan menjauhi kemaksiatan. Oke nggak sih kalo kayak gitu? So, yo ayo berlomba nampilin tulisan di website dan blog. Kita manfaatkan teknologi internet ini.jangan mau kalah, saya bisa kamu pun bisa ^_^  Semangat !
Langkah untuk berdakwah di Dunia Maya : 

1. Membuat blog sendiri

    Kalo sobat punya keahlian membuat website, nggak ada salahnya juga bikin website sendiri. Apalagi sekarang beli domain dan biaya hosting ( sewa servernya untuk nyimpen data kita ) relatif murah. Jadi tunggu apa lagi ?


    Oya, kalo merasa ribet untuk beli domain dan bayar hosting, nggak usah keder, karena banyak juga situs yang nyediain blog gratisan buat kita. Tentu ada plus-minusnya. Tapi buat kamu yang pengen ngejajal keahlian bikin blog, nggak ada salahnya dicoba yang gratisan terlebih dahulu. Apalagi kini banyak situs yang nyediain website tanpa perlu keahlian kita di bidang website. Umumnya jenis website ini adalah sebenarnya weblog. Kalo udah merasa mantap dan pengen nyoba yang lebih keren dan lebih puas, bolehlah nyewa server khusus dan punya domain yang bagus sesuai keinginan kita . Kalo tertarik bikin blog atau website bisa di bikin disini Blogger , Wordpress , Webnode


    Anggap aja kalo misalkan kita udah bikin website or blog , alangkah baiknya kalo pesan yang kita sampaikan adalah pesan-pesan dakwah yang mencerahkan dan bisa menjadi sarana penunjang dakwah secara keseluruhan bagi kaum Muslimin, seperti blog yang saya bikin ini, isi atau temanya bermacam - macam, mulai dari Artiel Agamis, Bisnis Online, Tips & Trik , dsb . Apalagi kalo  blog kita dilengkapi dengan forum diskusi, al-quran online, chatting, guest book untuk ruang apresiasi pengunjung terhadap blog kita dan lain sebagainya, wah, keren banget tuh. Jangan kaget kalo website or blog-mu jadi rame dikunjungi netter .


      
    2. Manfaatkan Facebook dan Twitter

      Sekarang, setelah ada Facebook dan Twitter yang sangat Fantastis sekali para penggunanya , yang di dominasi oleh anak - anak Muda yang se usia saya atau lebih tepatnya masih pada jenjang sekolah kita bisa memanfaatkan momentum seperti ini untuk berbagi catatan , update status mengenai Agama ( Hadist, Qur'an, dan Kisah - kisah Para Nabi Allah ) serta membuat Jadwal Pengajian mingguan dsb , Ayo para Muda - mudi pejuang Islam, manfaatkan Jejaring sosial ini untuk mengajak pada kebaikan ^_^ dan kita harus sadar kalo kita itu adalah Generasi Penerus Bangsa Islam , tunjukan pada Dunia bahwa ISLAM adalah agama yang Hak, agama yang di ridhoi Allah .





      Sedikit demi sedikit untuk mengajak kepada orang lain untuk berbuat baik, apabila secara kontinyu dilakukan insyaallah terbiasa , 
      Allah Swt. berfirman (yang artinya) : 


      “ Serulah (manusia) kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik dan bantahlah mereka dengan cara yang baik. Sesungguhnya Tuhanmu Dialah yang lebih mengetahui tentang siapa yang tersesat dari jalan-Nya dan Dialah yang lebih mengetahui orang-orang yang mendapat petunjuk ” ( QS an-Nahl : 125 )


      Baca Juga :

      0 Komentar:

      Posting Komentar

      Jangan lupa tinggalkan jejak kalian ..
      Berikan Komentar dan Saran !
      Terima Kasih .